https://harianrakyatbanten.com

 


Serang,- Wakil Walikota Serang H. Subadri Ushuludin menginginkan, terus berjuang mensukseskan literasi untuk kota serang tetap berjalan dengan semestinya (16/06/2021) tadi pagi.

Tersedianya sarana dan prasarananya dalam lingkungan sekolah masih tergabung dengan perpustakaan siswa. Akan ada banyak rombakan untuk perpustakaan disetiap sekolah yang belum memiliki tempat yang strategis.

Kunjungan dan pembinaan terhadap perpustakaan di 2 sekolah telah selesai dilakukan, 1 sekolah wilayah taktakan serta 1 sekolah wilayah kasemen.

Kedua wilayah tersebut akan menjadi target kunjungan serta pembinaan oleh Wakil Walikota Serang H. Subadri Ushuludin, Sekretaris Daerah Kota Serang Drs. Nanang Saefudin, dan Kepala Dinas Perpustakaan Kota Serang Wahyu Nurjamil.

Wilayah yang dituju akan menjadi tempat binaan oleh pimpinan daerah di wilayahnya masing-masing, SDN Taman Baru 2 dan SMPN 5 Kota Serang.

Agar mencerdaskan anak bangsa, setiap sekolah harus menyediakan tempat wisata pada siswa-siswinya yaitu Perpustakaan. Pembinaan perpustakaan ialah sebagai tolak ukur bagi siswa-siswi untuk gemar membaca nantinya.

Masih banyak lokasi untuk menjadi tempat literasi bagi siswa-siswi di kota serang, karena keunggulan terhadap adanya perpustakaan sekolah itupun akan menjadi tembok besar bagi kecerdasan untuk siswa-siswinya nanti.

"Unggulkan dalam bentuk taman baca literasi, itu salah satu bentuk terhadap pada menarik perhatian oleh siswa-siswi agar berminat untuk membaca dalam mencerdaskan anak bangsa," kata Subadri Ushuludin.(Shinta)


Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.