https://harianrakyatbanten.com

 



Cilegon, - DPD Alkhairiyah Kota Cilegon menyambut baik program bantuan modal untuk Umkm. Program ini sangat bermanfaat untuk masyarakat kota Cilegon khususnya UMKM. 

Ketua DPD Alkhairiyah Kota Cilegon Sayuti meminta kepada Walikota Cilegon untuk memastikan pemberian bantuan modal UMKM tepat sasaran. 

"Paling penting itu ada kepastian di lapangan teknis penerima bantuan modal yang benar-benar pelaku UMKM dan  bukan dadakan yang hanya menginginkan bantuan modal, tetapi dilapangan tidak memiliki usaha apapun," kata Sayuti. 

Sekertrais DPD Alkhairiyah Kota Cilegon Ahmad Munji menambahkan, perlu juga mendorong walikota Cilegon untuk membuat tim verifikasi penerima bantuan untuk memastikan tidak salah sasaran.

"Kita harus dukung kinerja pemerintah Kota Cilegon jika program itu baik untuk masyarakat Kota Cilegon tapi Sebaliknya kita harus ingatkan pemerintah Kota Cilegon ketika ada program yang kita anggap tidak berpihak kepada masyarakat, " kata Munji.(pram) 

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.