https://harianrakyatbanten.com

 


Qatar,- Timnas Indonesia sementara unggul 2-1 melalui Struick golnya menjelang turun minum, pada pertandingan perempat final Piala Asia U-23 melawan Korea Selatan, Kamis setempat atau Jumat dini hari WIB.

Rafael Struick membuka puasa gol nya pada menit ke-15, melalui sepakan cantik dari luar kotak penalti.

Lalu Korea Selatan menyamakan kedudukan dari gol bunuh diri pemain Garuda Muda Komang pada menit ke-45.

Struick lalu membawa Indonesia kembali unggul usai menerima long ball dari Ivar Jenner di lini belakang. Dia berhadapan dengan bek Korea Selatan dan sedikit bola mengecoh kiper Korsel dengan sepakan kaki kiri.

Memasuki babak ke dua indonesia mendapatkan ke untungan kartu merah untuk pemain Korea Selatan namun hal itu tidak bisa membuat indonesia menambah gol. Dimenit 83 indonesia malah dengan skor 2-2.

Dan setelah perpanjangan waktu skor masih tetap 2-2 dan di lanjut adu pinalti dan di menangkan oleh timnas Indonesia dengan skor 10-11.


(Galuh/foto ist)


Cilegon,- Pj Gubernur Banten Al Muktabar kawal ambulan tembus kepadatan lalu lintas di Tol Tangerang-Merak. Memberikan pelayanan terhadap ambulan yang sedang membawa jenazah dari Cikarang menuju Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan, Sabtu (6/4/2024).

Aksi Al Muktabar dilaksanakan di sela-sela peninjauan lalu lintas di Pelabuhan Penyebrangan Merak. Namun, dalam perjalanan di ruas Tol Tangerang-Merak mengalami kemacetan di KM 94. Sempat terhenti sekitar 30 menit. Hal serupa dialami ambulan. Dan, spontan Pj Gubernur Banten Al Muktabar membukakan akses ambulan tersebut.

Ambulan dari Relawan Forum Mega Regency (Mercy) akan melakukan penyeberangan dari Pelabuhan Merak menuju Pelabuhan Bakauheni. Namun mobil ambulan Itu terhenti di kepadatan lalu lintas KM 94 dikarenakan padatnya kendaraan.

Al Muktabar mengimbau kepada para pemudik untuk bersabar dalam menunggu padatnya lalu lintas yang terjadi di sebelum Gardu Tol (GT) Merak.

"Dimohon untuk para pemudik dan driver kendaraan untuk bersabar,” ucapnya kepada para driver kendaraan pemudik.

Driver ambulan relawan Forum Mega Regency (Mercy) Sidik mengaku sedang membawa jenazah yang akan dimakamkan di Kabupaten Lahat. Namun ambulan yang dikendarainya tersendat di KM 94 menuju exit Tol Merak. 

"Kami membawa jenazah dari Cikarang menuju ke Kabupaten lahat Sumatera Selatan,” ucapnya.

"Tadi dari Cikarang habis buka puasa kita jalan, baru ketemu macet di sini,” tambah Sidik.

(Red)

 


SERANG - Rumah Sakit Mata Achmad Wardi (RSAW) kembali menggelar kegiatan Seminar Edukasi Mata sekaligus acara buka puasa bersama dengan Tenaga Kesehatan (Nakes) di Ball Room, Horison Ultima Ratu, Kota Serang, Selasa (2/04/2024). 

Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Bidang Pengendalian dan Pemberantasan Penyakit Masyarakat (Kabid P2P) Dinas Kesehatan Kota Serang, Ratu Ani Nuraeni dan 40 Kepala Pusat Kesehatan Masyarakat (Pukesmas) se Kota Serang.

Selain itu, kegiatan ini juga dihadiri oleh Direktur Utama RSAW, Pradipta Suarsyaf bersama jajaran Direksi beserta Narasumber yang Kompeten, Dr Ardi Rahmansyah. 


Pradipta Suarsyaf mengatakan bahwa RSAW mempunyai 10 Dokter Spesialis Mata dan akan menambah Sub Spesialis di bidang retina dan vitrektomi. 

"Kita memiliki 8 dokter spesialis mata dan kedepannya kita akan menambahkan sub spesialis untuk di bidang retina dan vitrektomi," katanya saat pemaparan profil RSAW. 

Lebih lanjut, Pradipta berharap RSAW bisa menjadi solusi bagi masyarakat Banten untuk melakukan pemeriksaan kesehatan khususnya Mata.

"Harapannya, masyarakat Banten khususnya Kota Serang tidak perlu jauh-jauh untuk memeriksakan kesehatan Matanya, Karena RSAW sudah memiliki alat yang canggih dan luar biasa untuk mengatasi operasi Vitrektomi, Retina dan Glaukoma," ungkapnya. 

Selain itu, RSAW bekerjasama dengan Badan Wakaf Indonesia (BWI) dan Dompet Dhuafa (DD) untuk memberikan operasi katarak gratis kepada masyarakat Dhuafa yang ada di Provinsi Banten. 

"Jadi kedepannya kalau memang tidak memiliki jaminan kesehatan dan membutuhkan penanganan khsusus dan ia benar seorang Dhuafa. InsyaAllah akan kami biayai dengan dana zakat, " jelasnya. 

Ditempat yang sama, Kabid P2P Dinas Kesehatan Kota Serang, Ratu Ani Nuraeni mengatakan bahwa seminar edukasi mata ini sangatlah penting bagi Nakes khususnya yang berada di Kota Serang.

"Seminar ini sangat penting dan tentunya memberikan manfaat bagi kami yang bekerja di Puskesmas, karena pemaparan materi terkait edukasi mata yang disampaikan oleh Dokter dapat kami sampaikan kembali kepada masyarakat," jelasnya. 

Ia mengungkapkan, dirinya berterimakasih kepada RSAW karena telah menyelenggarakan kegiatan Seminar Edukasi Mata yang memberikan manfaat serta menambah wawasan bagi para Nakes yang di Puskesmas. 

"Saya berterimakasih banyak kepada Rumah Sakit Mata Achmad Wardi karena telah mengadakan acara seminar edukasi mata dan buka puasa bersama kami para tenaga kesehatan yang di Puskesmas," Ungkapnya.


(Red)

 


Cilegon,- Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar ikuti Rapat Persiapan Pengamanan dan Pelayanan Hari Raya Idul Fitri 1445 H/2024 M. Rapat dilaksanakan di Dermaga Eksekutif Sosoro Mall, Pelabuhan Penyeberangan Merak, Kota Cilegon, Senin (1/4/2024). Memastikan pengamanan dan pelayanan Mudik Lebaran 2024 aman dan nyaman agar masyarakat yang mudik selamat sampai tujuan. 

Menko Polhukam Hadi Tjahjanto beserta rombongan berdialog dengan para calon penumpang kapal, proses dan prosedur pemeriksaan tiket untuk kesesuaian manifes penumpang kapal, serta meninjau kesiapan Kapal Portlink ASDP yang siap diberangkatkan. Serta menyerahkan bingkisan kepada petugas jaga di Pos Terpadu Pelabuhan Merak.

Al Muktabar mengatakan Pemerintah Provinsi Banten telah berbagi tugas sesuai kewenangan dengan Pemerintah Kabupaten/Kota dalam pelayanan Mudik Lebaran 2024 kepada masyarakat. 

“Kita telah membagi kewenangan. Untuk kewenangan Provinsi terus kita proses, termasuk Penerangan Jalan Umum (PJU, red),” ungkapnya.

“Demikian pula dengan Pemerintah Kabupaten/Kota untuk destinasi wisata, termasuk PJU terus berproses,” pungkasnya.

Menko Polhukam menegaskan, pemerintah menjamin keamanan para pemudik dari keberangkatan sampai tempat tujuan. Demikian pula untuk baliknya agar aman dan nyaman. Menurutnya, infrastruktur jalan, rambu lalu lintas, PJU, Pos Keamanan, Pos Pelayanan. Hingga Pos Terpadu semua sudah dipersiapkan. 

Dikatakan, pihaknya juga sudah memikirkan kondisi tidak normal. Dengan mencarikan jalan alternatif bila terjadi kemacetan. Jika terjadi penumpukan di dermaga, disiapkan tempat parkir yang luas.

“Hari ini kita lakukan koordinasi. Semuanya berjalan dengan baik. Termasuk pelayanan di pelabuhan,” ucap Hadi.

“Belilah tiket sehari sebelum mudik. Isi aplikasi untuk manifes,” imbaunya. 

Dirinya juga mengimbau pemudik yang menggunakan mobil pribadi untuk tahu batas diri. Ketika kelelahan atau mengantuk segera beristirahat di rest area. Para pengemudi bus juga diimbau untuk tidak ugal-ugalan

“Insya Allah mudik 2024 akan berjalan aman. Ada Pasukan Gabungan, Ormas, hingga Pramuka siap membantu,” pungkasnya.

Dalam kesempatan itu Kapolri Listyo Sigit Prabowo mengatakan diperkirakan jumlah pemudik 2024 meningkat 65 persen dibanding dengan tahun 2023. 

“Kami semua mengimbau agar mudik berjalan aman dan lancar. Apabila tidak ada kegiatan agar melakukan mudik lebih awal atau lebih cepat,” ucapnya.

“Terkait dengan pengamanan, silakan melapor ke pos. Kita siap melakukan pengawalan. Semoga masyarakat merasakan mudik yang aman dan lancar. Selamat sampai tujuan,” pungkasnya.


(ADV)

 


Cilegon,- Komunitas Wibu Mugendai Shakai Kota Cilegon menggelar buka puasa bersama (Bukber) dan santuni puluhan anak yatim.

Kegiatan diikuti puluhan Cosplayer yang ada di Kota Cilegon dan tersebut bertempat di Ramayana Mall Kota Cilegon, Jum’at (29/03/2024). 

Selain santunan kegiatan ini juga diisi dengan fashion show, coswalk kompetisi, talk show.

Ais Salah satu Cosplayer berharap, kegiatan ini kedepanya akan semakin meriah.

"Seru dengan adanya kegiatan ini bukan hanya untuk menyalurkan hobi tapi ini untuk menambah jiwa sosial bagi anak muda,"ujarnya.

(Ajai/Galuh)

Diberdayakan oleh Blogger.